Hide Menu

Jangan Asal Pakai Perona, Berikut 6 Cara Memakai Blush On yang Benar Sesuai Bentuk Wajah!

Temukan Cara Memakai Blush On yang Benar Sesuai Bentuk Wajah Anda dan Tampilkan Riasan Wajah yang Cantiknya Flawless!

Artikel Cara Memakai Blush On yang Benar Sesuai Bentuk Wajah ini diposting diperbarui
Pembaca
Like
Cara Memakai Blush On yang Benar Sesuai Bentuk Wajah 2024
© freepik.com

Seberapa Penting Blush On untuk Perempuan?

Seberapa Penting Blush On untuk Perempuan?
freepik.com

Mungkin ada sebagian perempuan yang menganggap bahwa blush on itu tidaklah penting dan salah satu produk kosmetik yang optional. Padahal blush on mempunyai banyak sekali kegunaan yang bisa mempercantik penampilan Anda. Bahkan nih ya, perona pipi merupakan kunci penting dan penentu hasil makeup yang perfect.

Gak heran karena blush on digadang-gadang mampu menghasilkan rona kemerahan yang bisa membuat wajah Jelitagenk jadi lebih muda, fresh, cerah, dan sehat. Bukan hanya itu saja, produk kosmetik ini juga bisa mempertegas atau menonjolkan tulang pipi Jelitagenk, lho. Menarik sekali, bukan? Yakin Anda tidak tertarik untuk memakai blush on?

Akan tetapi, perlu diingat kembali jika Jelitagenk tidak boleh asal-asalan ketika mengaplikasikan blush on biar bisa merasakan fungsi atau kegunaan blush on seperti di atas. Jelitagenk tidak perlu khawatir dan bingung karena tim Jelita akan membagikan informasi mengenai cara memakai blush on yang benar sesuai bentuk wajah. Daripada penasaran, mending simak penuturan di bawah ini right now!

I. Carlita
Writer
Content Writer

Suka menonton film bergenre action tapi sangat menyukai produk kecantikan apalagi fashion. Terutama lip product dan tas yang super lucu.

L. Ramadhani
Editor
Content Editor

Si penyuka kata yang tidak bisa menolak novel fiksi, bergantung pada kalimat, dan selalu menyelesaikan paragraf.

Konten ini dikerjakan sepenuhnya oleh Jelita. Meski Jelita terkadang menerima produk dan layanan secara gratis dari produsen atau pihak pemasang iklan, namun produsen dan pihak lainnya tidak berperan dalam menentukan isi atau penentuan peringkat dalam konten Jelita. Silakan baca kebijakan editorial Jelita untuk lebih detail.
Pakar dalam konten ini hanya meninjau isi konten bagian artikel seperti tips, tutorial, cara, promo dan lainnya. Produk dan/atau layanan yang direkomendasikan bukanlah pilihan dari pakar.

6 Cara Memakai Blush On yang Benar Sesuai Bentuk Wajah - Terbaru 2024

Apakah Jelitagenk sudah tidak sabar untuk mengetahui tips dan trik cara memakai blush on yang benar sesuai bentuk wajah? Tanpa menunggu lebih lama lagi, cus, simak penuturan di bawah ini dengan saksama!

1
Blush On untuk Bentuk Wajah Oval

Ciptakan Riasan Wajah yang Menawan dan Cantik!

Blush On untuk Bentuk Wajah Oval

2
Blush On untuk Bentuk Wajah Kotak

Perhalus Tulang Pipi dengan Cara yang Satu Ini!

Blush On untuk Bentuk Wajah Kotak

3
Blush On untuk Bentuk Wajah Bulat

Solusi Terbaik untuk Pemilik Wajah Chubby

Blush On untuk Bentuk Wajah Bulat

4
Blush On untuk Bentuk Wajah Hati

Oleskan Blush On di Area Pipi dan Pelipis

Blush On untuk Bentuk Wajah Hati

5
Blush On untuk Bentuk Wajah Panjang

Buat Wajah Anda Terlihat Lebih Pendek dengan Blush On!

Blush On untuk Bentuk Wajah Panjang

6
Blush On untuk Bentuk Wajah Diamond

Pakai Blush On dan Samarkan Bagian Pipi yang Lebar!

Blush On untuk Bentuk Wajah Diamond

Anda bisa percaya Jelita. Kami memberikan ulasan dan rekomendasi jujur berdasarkan pengetahuan mendalam dan pengalaman dunia nyata. Cari tahu lebih lanjut tentang cara Jelita meninjau dan merekomendasikan produk dan layanan.
Ciptakan Riasan Wajah yang Menawan dan Cantik!
© freepik.com
1
Ciptakan Riasan Wajah yang Menawan dan Cantik!

Blush On untuk Bentuk Wajah Oval

Rekomendasi kami

Mari merapat untuk Jelitagenk yang mempunyai bentuk wajah oval! Tim Jelita akan membagikan tips dan trik cara memakai blush on wajah oval agar hasilnya terlihat lebih flawless dan cantik. Sebelum itu, biarkan tim Jelita menjelaskan detail dari bentuk wajah oval itu sendiri. 

Pada dasarnya, bentuk wajah oval merupakan salah satu yang dinilai paling ideal dan proporsional karena mempunyai tulang pipi menonjol, dagu, dan dahi yang tidak terlalu tinggi (Harianti R, 2015:39). Maka dari itu, Jelitagenk tidak perlu bingung ketika mengaplikasikan blush on (blason) ke permukaan pipi. 

Jelitagenk hanya perlu mengaplikasikan blush on dari tengah tulang pipi menuju ke arah dekat daun telinga. Selepas itu, sapukan blush on hingga ke arah pelips untuk menyeimbangkan bentuk wajah Anda. Dijamin, bentuk wajah Jelitagenk akan terlihat semakin terdefinisi dan pastinya tambah flawless.

Perhalus Tulang Pipi dengan Cara yang Satu Ini!
© freepik.com
2
Perhalus Tulang Pipi dengan Cara yang Satu Ini!

Blush On untuk Bentuk Wajah Kotak

Rekomendasi kami

Bagi Jelitagenk yang mempunyai bentuk wajah kotak bisa menyimak penuturan di bawah ini untuk mengetahui cara menggunakan blush on yang benar untuk wajah Anda. Faktanya, bentuk wajah kotak identik dengan dahi yang sempit, rahang, dan tulang pipi yang menonjol.

Jadi, bisa disimpulkan bahwa wajah kotak mempunyai bentuk wajah yang cenderung kaku. Untuk melembutkan atau menyamarkan tulang pipi yang sebelumnya terlihat tajam dan kaku, Jelitagenk bisa memakai blush on. Lantas, bagaimana cara menggunakan perona pipi yang benar?

Tim Jelita sarankan agar Jelitagenk mengaplikasikan blush on di area apples of the cheeks karena dapat mengurangi kesan kaku di bagian tulang pipi. Caranya mudah sekali, aplikasikan blush on di sepanjang area tulang pipi hingga ke bagian atas. Pastikan untuk memoleskan blush on dengan gerakan yang sedikit memanjang tapi tetap lembut.

Solusi Terbaik untuk Pemilik Wajah Chubby
© freepik.com/kamranaydinov
3
Solusi Terbaik untuk Pemilik Wajah Chubby

Blush On untuk Bentuk Wajah Bulat

Rekomendasi kami

Untuk Anda si pemilik wajah bulat pasti sering menganggap bahwa pipi yang tampak bulat dan chubby adalah sebuah kelemahan. Tak jarang Jelitagenk berusaha menyamarkan pipi chubby dengan memanfaatkan blush on. Hal tersebut dikarenakan bentuk wajah bulat identik dengan pipi yang penuh dan garis rahang yang tampak tajam.

Supaya pipi chubby Anda dapat tersamarkan secara maksimal, buatlah tulang pipi Jelitagenk tampak lebih menonjol karena bisa menciptakan tampilan wajah yang tirus. Jelitagenk hanya perlu mengoleskan blush on dari bawah tulang pipi hingga ke arah luar mengikuti bentuk tulang pipi. Kemudian, lanjutkan sampai ke dekat telinga dan bagian pelipis.

Kalau Anda tidak bisa melihat di mana letak tulang pipi, Jelitagenk bisa menyedot pipi ke arah dalam. Dijamin Anda bisa mengetahui posisi area bawah tulang pipi. Baru deh sapukan blush on di tulang pipi dengan sudut 45o.

Tim Jelita sarankan untuk menghindari area apples the cheeks karena bisa membuat wajah Anda terlihat lebih chubby. Kalau Jelitagenk salah dalam menggunakan riasan seperti blush on, bisa-bisa wajah Anda jadi makin chubby, lho.

Oleskan Blush On di Area Pipi dan Pelipis
© freepik.com
4
Oleskan Blush On di Area Pipi dan Pelipis

Blush On untuk Bentuk Wajah Hati

Rekomendasi kami

Selanjutnya, tim Jelita akan membagikan tips dan trik cara pakai blush on yang benar untuk bentuk wajah hati atau heart. Siapa sangka jika bentuk wajah satu ini ditandai dengan bagian tulang pipi yang menonjol dan memiliki dagu yang runcing. Karena bentuk wajah satu ini terkesan lancip, Anda bisa melembutkan area tulang pipi dengan blush on.

Untuk menyiasati area tulang pipi yang terlalu menonjol, Jelitagenk bisa mengaplikasikan blush on tepat di bagian bawah tulang pipi, lalu arahkan ke area atas pelipis. Usahakan untuk menggunakan gerakan yang membentuk huruf C ketika mengaplikasikan blush on. Percayalah, riasan wajah Jelitagenk akan terlihat lebih hangat sekaligus membuat mata Anda tampak lebih bercahaya.

Oh iya, hampir saja lupa! Hindari mengoleskan blush on tepat di bagian atas tulang pipi karena bisa menghasilkan riasan wajah yang too much dan menor. Selain itu, Jelitagenk dapat menambahkan blush on di bagian tengah dahi guna menyeimbangkan area dahi dan juga dagu. 

Buat Wajah Anda Terlihat Lebih Pendek dengan Blush On!
© freepik.com
5
Buat Wajah Anda Terlihat Lebih Pendek dengan Blush On!

Blush On untuk Bentuk Wajah Panjang

Rekomendasi kami

Apakah Jelitagenk sudah siap untuk mengetahui tutorial cara pakai blush on yang benar sesuai bentuk wajah? Kali ini, tim Jelita akan mengajak Anda untuk memahami pengertian dari bentuk wajah panjang atau lonjong dan bagaimana cara pemakaian blush on yang benar. Simak penuturan di bawah ini, yuk!

Biasanya, bentuk wajah panjang atau lonjong identik dengan bagian dahi, pipi, dan dagu yang ukurannya sama-sama panjang. Supaya wajah Anda terlihat lebih pendek, Jelitagenk bisa menyiasati hal satu ini menggunakan blush on. Akan tetapi, Jelitagenk tidak boleh asal-asalan ketika mengaplikasikan blush on kalau tidak mau hasilnya jelek dan tidak sesuai dengan wajah Anda. 

Aplikasikan blush on dari bagian tulang pipi, lalu arahkan ke bagian hidung hingga ke area pelipis. Blush on di bagian pipi dan pelipis dipercaya mampu menghasilkan efek wajah yang lebih menonjol. Sementara itu, blush on di bagian pelipis bisa membuat wajah Anda terlihat lebih simetris. Oh iya, tim Jelita sarankan agar Jelitagenk menggunakan blush on yang warnanya lembut. 

Pakai Blush On dan Samarkan Bagian Pipi yang Lebar!
© freepik.com
6
Pakai Blush On dan Samarkan Bagian Pipi yang Lebar!

Blush On untuk Bentuk Wajah Diamond

Rekomendasi kami

Mungkin Anda baru pertama kali mendengar bentuk wajah yang satu ini. Apa lagi kalau bukan bentuk wajah diamond? Umumnya, bentuk wajah diamond ditandai dengan bagian pipi yang lebar dengan dahi dan juga dagu yang menyempit. Untuk menyamarkan bagian pipi yang lebar, Jelitagenk bisa menggunakan blush on dengan cara yang tepat. Lantas, bagaimana caranya?

Sapukan blush on di bagian atas tulang pipi menggunakan gerakan memanjang yang menuju ke arah telinga. Kalau Anda masih bingung, Jelitagenk bisa mengaplikasikan blush on sama seperti ketika Anda menggunakan produk contour muka. Apabila Jelitagenk menerapkan tips yang satu ini, dijamin tulang pipi Anda akan tampak lebih tirus.

Tanya Jawab Seputar Cara Memakai Blush On yang Benar Sesuai Bentuk Wajah

Eits, jangan ke mana-mana dulu! Ada pertanyaan nih buat Jelitagenk, apakah Anda sudah puas dengan tulisan atau pembahasan di atas? Kalau belum puas, Anda tidak boleh skip section ini yang berisi informasi tambahan mengenai cara memakai blush on yang benar sesuai bentuk wajah. Yuk, baca selengkapnya!

Kulit kuning langsat bagus pake blush on warna apa?

Berikut beberapa rekomendasi warna blush on yang cocok untuk kulit kuning langsat:

CoralFuchsia
Soft PinkPeach
Rose PinkApricot

Kulit sawo matang cocok pakai blush on warna apa?

Temukan beberapa macam pilihan warna blush on untuk kulit sawo matang melalui tabel di bawah:

BerryApricot
Rose PinkBronze
PeachPink Gelap
MauveTerracota
Bright TangerinePlum

Bagaimana cara mengetahui bentuk wajah kita?

Untuk mengetahui mana bagian wajah yang terlebar, Anda bisa gunakan bantuan cermin guna mengetahui hal yang satu ini. Jika tidak ada cermin, Jelitagenk bisa dengan menggunakan pita pengukur yang fleksibel. Berikut penjelasannya:

  1. Bentuk wajah oval terkenal dengan dahinya yang lebar.
  2. Untuk bentuk wajah bulat atau hati, punya tulang pipi yang lebar.
  3. Terakhir, ada bentuk wajah kotak yang mana setiap bagian wajahnya mempunyai lebar yang sama. 

Kesimpulan: Cara Memakai Blush On yang Benar Sesuai Bentuk Wajah

Nyatanya, penjelasan di atas ditujukan untuk para pemula yang masih belajar berdandan karena artikel ini bisa jadi salah satu acuan atau panduan terbaik. Bukan hanya pemula saja yang bisa menjadikan artikel ini sebagai acuan, karena Jelitagenk yang sudah ahli pun bisa menggunakan artikel ini sebagai panduan.

Siapa tahu selama ini Anda keliru dalam mengaplikasikan blush on? Selain menyediakan informasi dan step yang lengkap, tim Jelita juga menyediakan beberapa rekomendasi blush on yang worth it banget untuk Jelitagenk beli dan pakai.

Untuk harganya, jangan khawatir karena semua produk rekomendasi yang ada harganya beragam. Jadi, Anda bisa menyesuaikannya dengan budget yang Jelitagenk miliki. Semoga artikel panduan ini bisa membantu Anda menghasilkan rona pipi sesuai bentuk wajah, ya! Sampai jumpa di pembahasan lainnya!

Deskripsi setiap produk bersumber dari produsen/brand, situs marketplace, dan sebagainya. Harga yang tercantum di konten Jelita adalah harga terendah di marketplace, toko, atau situs resmi produk saat konten dibuat.
Apabila Anda membeli produk yang disebutkan di konten ini, Jelita mungkin akan menerima sebagian komisi dari hasil penjualan produk tersebut.

Komentar & Diskusi

Berikan ulasan mengenai konten ini, ulasan anda akan sangat berguna untuk kami dan pembaca lainnya, bantu pembaca lainnya mendapatkan banyak informasi

guest
0 Komentar
Terlama
Terbaru
Inline Feedbacks
Lihat Semua

Konten Serupa

Diliput oleh banyak media terpercaya di Indonesia

Detik.com Kompas.com Liputan6 Tribun Network Merdeka.com Tempo