Ayo, Cari Tahu 5 Cara Mengecek Serum Scarlett Asli atau Palsu Sebelum Menyesal!
Ingin Membeli Produk Scarlett tapi Bingung Membedakannya? Terapkan Cara Mengecek Serum Scarlett Asli atau Palsu Hanya di Sini!
Daftar Isi
- Kenal Lebih Dekat Brand Kecintaan Semua Orang
-
- 5 Cara Mengecek Serum Scarlett Asli atau Palsu - 2024
- No 1. Harga Produk yang Tidak Masuk Akal: Jangan Mudah Tergiur dengan Produk Murah!
- No 2. Perbedaan Kemasan Produk: Salah Satu Cara Membedakan yang Paling Mudah
- No 3. Tekstur, Aroma, dan Warna Produk: Rasakan Perbedaan Kedua Produk dengan 3 Faktor ini!
- No 4. Perbedaan Kandungan Produk: Cara yang Sering Disepelekan oleh Banyak Orang
- No 5. Label dan Kode BPOM pada Produk: Cara Terakhir yang Menjadi Penentu Keaslian Produk
- Total 5 lainnya
- Kesimpulan: Cara Mengecek Serum Scarlett Asli atau Palsu
Kenal Lebih Dekat Brand Kecintaan Semua Orang
Siapa sih yang tidak kenal dengan brand produk kecantikan Scarlett Whitening? Menariknya, brand ini didirikan pada tahun 2017 oleh artis Indonesia, yaitu Felicya Angelista dengan meluncurkan berbagai macam produk kecantikan.
Meskipun dibentuk oleh artis, nyatanya produk ini menjadi favorit banyak orang di awal kemunculannya. Gak heran sih, ‘kan produknya memang beneran bagus, ya nggak, Jelitagenk? Namun sayang, hal tersebut disalahgunakan oleh beberapa oknum nakal dengan menjual produk palsu.
Untuk mencegah hal tersebut, Anda bisa membaca artikel ini yang membahas tentang cara mengecek serum Scarlett yang asli atau palsu untuk menghindari efek samping berbahaya. Bukankah rugi jika Anda mengeluarkan uang untuk produk palsu? Tanpa berlama-lama lagi, cus, scroll artikel ini ke bawah!
Suka menonton film bergenre action tapi sangat menyukai produk kecantikan apalagi fashion. Terutama lip product dan tas yang super lucu.
Si penyuka kata yang tidak bisa menolak novel fiksi, bergantung pada kalimat, dan selalu menyelesaikan paragraf.
5 Cara Mengecek Serum Scarlett Asli atau Palsu - Terbaru 2024
Anda ingin tahu cara mengecek serum Scarlett yang asli atau palsu? Temukan perbedaan serum Scarlett asli dan palsu sebagai acuan sebelum membeli produk Scarlett. Yuk, baca selengkapnya!
Jangan Mudah Tergiur dengan Produk Murah!
Harga Produk yang Tidak Masuk Akal
Salah Satu Cara Membedakan yang Paling Mudah
Perbedaan Kemasan Produk
Rasakan Perbedaan Kedua Produk dengan 3 Faktor ini!
Tekstur, Aroma, dan Warna Produk
Cara yang Sering Disepelekan oleh Banyak Orang
Perbedaan Kandungan Produk
Cara Terakhir yang Menjadi Penentu Keaslian Produk
Label dan Kode BPOM pada Produk
Harga Produk yang Tidak Masuk Akal
Scarlett Whitening Age Delay Serum
Scarlett Whitening Glowtening Serum
Faktor pertama yang bisa Anda jadikan acuan ketika membeli serum Scarlett adalah mengecek perbandingan harga produk yang ori dan fake. Jikalau Jelitagenk menemukan serum Scarlett dengan harga yang tidak masuk akal atau cenderung lebih murah dari harga aslinya, fix itu produk palsu.
Tim Jelita menyarankan Anda untuk membeli serum Scarlett di toko terpercaya atau official store Scarlett. Faktanya, ada banyak toko di e-commerce yang menyediakan dan menjual produk yang asli, no kw kw club. Selain itu, Anda bisa mengecek review toko tersebut sebelum berbelanja di sana.
Perbedaan Kemasan Produk
Scarlett Whitening Skin Smoothing Retinol Serum
Scarlett Whitening Brightly Ever After Serum
Selanjutnya, cara yang bisa Anda gunakan untuk membedakan serum Scarlett adalah mengecek kemasan produknya. Umumnya, produk yang asli memiliki tulisan yang timbul pada kemasan botol serum atau box produknya. Selain itu, Anda bisa menemukan stiker berwarna biru dan merah di kemasan produknya.
Sementara, produk yang palsu tidak bisa meniru tulisan timbul yang ada pada kemasan atau box serum Scarlett. Biasanya, oknum yang menjual produk palsu cenderung membuat kemasan atau box produknya secara sembarangan dan tidak memerhatikan detailnya.
Tekstur, Aroma, dan Warna Produk
Scarlett Whitening Niacinamide 5% Extract Serum
Scarlett Whitening C-Power Serum
Selain perbedaan harga dan kemasan produk, Anda juga bisa membedakan serum Scarlett yang asli dan palsu melalui tekstur, aroma, dan warna produknya. Faktanya, serum Scarlett asli punya tekstur gel yang lembut dan kental dengan aroma yang tidak menyengat.
Sebaliknya, ciri serum Scarlett palsu cenderung memiliki tekstur yang cair seperti air dan mempunyai aroma cukup menyengat. Hal tersebut dikarenakan produk palsu mengandung pewangi yang berbahaya.
Satu hal lagi, untuk varian Brightly Serum asli berwarna pink agak oranye. Sedangkan varian Glowtening Serum dan Acne Serum memiliki warna transparan dan agak bening. Apabila serum Scarlett Anda tidak berwarna seperti itu, arti dari tradegi ini maka tidak diragukan lagi kepalsuannya.
Perbedaan Kandungan Produk
Scarlett Whitening Acne Serum
Scarlett Whitening Ceramide Moisture Boost Oil
Untuk setiap kemasan atau box produk serum Scarlett, biasanya tertera kandungan bahan aktif, formula, dan seberapa banyak kandungan yang digunakan. Sedangkan serum Scarlett yang palsu tidak mungkin mencantumkan kandungan dan formula untuk setiap produk.
Namun, Anda jangan puas dulu. Pasalnya, ada beberapa oknum yang licik dan memasukkan kandungan dan formula yang hampir mirip dengan produk aslinya. Tidak perlu khawatir, sebab Anda bisa membandingkannya dengan info yang ada di laman resmi Scarlett.
Label dan Kode BPOM pada Produk
Pada dasarnya, setiap produk serum Scarlett pasti memiliki kode serial yang berisi kombinasi angka dan huruf atau nomor registrasi BPOM. Untuk memastikan keaslian produk, Jelitagenk bisa mengeceknya melalui laman resmi BPOM atau aplikasi BPOM Mobile dengan memasukkan kode registrasi atau scan barcode.
Fakta menariknya lagi, serum Scarlett yang asli memiliki label tulisan dengan warna yang cukup cerah, sementara produk palsu memiliki warna yang lebih pucat. Perlu Jelitagenk perhatikan bahwa produk asli memiliki warna ungu pekat, sedangkan produk palsu berwarna ungu pucat.
Tanya Jawab Seputar Cara Mengecek Serum Scarlett Asli atau Palsu
Apakah ada yang membuat Anda bingung mengenai cara mengecek serum Scarlett asli atau palsu? Jika demikian, maka Anda bisa menemukan jawabannya hanya di section ini. Simak selengkapnya!
Apa efek serum Scarlett?
Berikut efek serum Scarlett yang sesuai dengan jenis produknya:
- Scarlett Whitening Brightly Ever After Serum: mencerahkan dan meratakan warna kulit.
- Scarlett Whitening Glowtening Serum: menjaga skin barrier dan mencerahkan warna kulit.
- Scarlett Whitening Niacinamide 5% Beta Glucan 7 Ph: menyamarkan hiperpigmentasi, memperbaiki skin barrier, mencerahkan kulit, dan mengontrol produksi minyak di wajah.
- Scarlett Whitening Acne Serum: meregenerasi kulit tanpa menyebabkan iritasi serta meredakan peradangan, kemerahan, dan iritasi karena jerawat.
- Scarlett Whitening Skin Smoothing Retinol Serum: mengurangi kerutan, mencegah penuaan dini, dan meningkatkan produksi kolagen.
- Scarlett Whitening Brightly to Glow Mini Series: menjadikan kulit wajah tampak lebih cerah.
Serum Scarlett apa yang bisa membuat wajah glowing?
Tentu saja, Anda bisa gunakan produk Scarlett varian Brightly Ever After Serum, Glowtening Serum, dan Niacinamide 5% Beta Glucan 7 Phyto Extract. Jangan lupa untuk cuci muka menggunakan Bios-Liquid Facial Wash sebelum menggunakan serum Scarlett.
Apakah Scarlett tidak mengandung merkuri?
Jangan khawatir, sebab produk Scarlett sudah diuji dan mendapat seritifikasi dari BPOM yang membuktikan jika semua produk Scarlett aman dari merkuri. Selain itu, brand ini juga mengklarifikasi jika semua produk tidak menggunakan merkuri dan hydroquinone.
Kesimpulan: Cara Mengecek Serum Scarlett Asli atau Palsu
Ternyata oh ternyata, ada banyak sekali oknum yang menjual produk kecantikan dan tubuh yang sempat viral di kalangan masyarakat luas khususnya wanita, yaitu Scarlett Whitening (Hasti Indah Ramadhani, 2022:2). Namun, Anda tidak perlu khawatir, sebab tim Jelita berhasil menemukan cara membedakan serum Scarlett asli dan palsu.
Selain itu, cara tersebut bisa Anda terapkan untuk produk Scarlett lainnya, mulai dari facial wash, body lotion, dan produk lainnya. Tim Jelita berharap agar Anda selalu waspada dan teliti sebelum berbelanja. Oh iya, jangan lupa untuk cek produk sebelum mengaplikasikan ke wajah Anda! Semoga informasi di atas dapat membantu, ya!
Apabila Anda membeli produk yang disebutkan di konten ini, Jelita mungkin akan menerima sebagian komisi dari hasil penjualan produk tersebut.