Hide Menu

Anda Masih Belum Tahu Ciri-Ciri Jerawat Punggung? Temukan 3 Jawabannya di Sini!

Berikut 3 Ciri-Ciri Jerawat Punggung yang Bisa Anda Temukan Hanya di Artikel Ini. Yuk, Baca Penuturannya dengan Saksama!

Artikel Ciri-Ciri Jerawat Punggung ini diposting diperbarui
Pembaca
Like
Ciri-Ciri Jerawat Punggung 2024
© freepik.com/jcomp

Berikut Macam-Macam Jerawat Punggung!

Berikut Macam-Macam Jerawat Punggung!
freepik.com

Siapa sih yang gak sebel dengan jerawat punggung? Bagaimana tidak, pasalnya, jerawat punggung bisa mengganggu kenyamanan ketika beraktivitas sehari-hari karena sensasi gatal yang tidak ada habisnya. Jerawat punggung juga bisa menurunkan tingkat kepercayaan diri seseorang.

Terlebih lagi untuk para perempuan yang sering pakai baju backless. Menariknya lagi, jerawat punggung terbagi menjadi beberapa macam berdasarkan bentuknya. Pasti Jelitagenk sekalian baru mengetahui fakta menarik yang satu ini, bukan?

Daripada penasaran, mending simak penuturan di bawah ini yang berisi macam-macam jerawat punggung beserta penjelasannya!

  • Whiteheads atau Komedo Tertutup

Whiteheads atau lebih sering dikenal dengan sebutan komedo putih adalah suatu permasalahan kulit yang disebabkan oleh penyumbatan folikel rambut karena sebum atau minyak yang berlebih. Kondisi kulit satu ini memunculkan benjolan atau bintik-bintik kecil berwarna putih.

  • Blackheads atau Komedo Terbuka

Selanjutnya, ada blackheads atau komedo hitam yang merupakan salah satu jenis jerawat punggung yang tidak mengalami peradangan atau reaksi alergi. Permasalahan kulit satu ini terjadi karena penyumbatan folikel rambut sehingga menimbulkan bintik-bintik berwarna hitam.

  • Pustula

Jenis jerawat punggung berikutnya adalah pustula yang mempunyai lapisan nanah berwarna putih atau kuning di bagian atas benjolan atau bintiknya. Pustula terjadi karena adanya peradangan pada folikel rambut yang tersumbat serta penumpukan sel darah putih sehingga menyebabkan benjolan yang bernanah. 

  • Papula

Papula merupakan jenis jerawat punggung yang kemunculannya berupa benjolan atau bintik kecil di permukaan kulit yang berwarna merah muda. Jenis jerawat satu ini akan terasa lunak ketika Anda sentuh. Menariknya lagi, papula ditandai dengan benjolan padat yang ukurannya tidak pernah lebih dari 1 cm. 

  • Nodul

Nodul adalah salah satu jenis jerawat punggung yang diakibatkan oleh infeksi bakteri pada folikel rambut dan menyebabkan peradangan. Jerawat satu ini ditandai dengan benjolan yang mengeras dan ukurannya bisa berkembang menjadi lebih besar. Tak heran jika jerawat satu ini bisa menimbulkan rasa nyeri pada permukaan kulit. 

  • Jerawat Kistik

Terakhir, ada jerawat kistik yang merupakan salah satu jenis jerawat punggung yang ukurannya lebih besar dan dalam jika dibandingkan dengan jerawat nodul. Jerawat ini bisa memunculkan benjolan yang terasa sakit ketika disentuh dan berpotensi meninggalkan jejak atau bekas luka permanen pada kulit. 

Berhubung sudah tahu macam-macam jerawat punggung, rasanya tidak lengkap kalau Anda belum mengetahui ciri-ciri jerawat punggung. Apabila Jelitagenk mengetahui ciri-ciri kemunculan jerawat punggung, Anda tidak perlu menerka-nerka permasalahan kulit apa yang sedang terjadi. Without waiting any longer, inilah ciri-ciri kemunculan jerawat punggung di badan Anda!

Apa Penyebab Jerawat di Punggung?

Apa Penyebab Jerawat di Punggung?
freepik.com

Before starting the discussion, Jelitagenk dianjurkan untuk membaca section satu ini terlebih dahulu yang berisi informasi mengenai penyebab jerawat punggung. Hal tersebut bertujuan agar Jelitagenk lebih aware dan peduli terhadap kesehatan kulit badan.

Tanpa perlu berlama-lama lagi, simak penuturan di bawah!

  • Kurang menjaga kebersihan tubuh, contohnya malas mandi
  • Pemakaian produk perawatan badan yang tidak cocok
  • Adanya perubahan hormon dan stres yang berkepanjangan
  • Efek samping penggunaan obat-obatan tertentu
  • Sering memencet dan menggaruk jerawat punggung sehingga cairannya pecah dan menyebar ke seluruh permukaan kulit
  • Sel kulit mati dan kotoran yang dibiarkan menumpuk
  • Tidak menjaga kebersihan tempat tidur, entah itu sprei dan kasur
  • Terlalu sering mengkonsumsi makanan yang manis
  • Malas untuk eksfoliasi kulit badan dan luluran
I. Carlita
Writer
Content Writer

Suka menonton film bergenre action tapi sangat menyukai produk kecantikan apalagi fashion. Terutama lip product dan tas yang super lucu.

L. Ramadhani
Editor
Content Editor

Si penyuka kata yang tidak bisa menolak novel fiksi, bergantung pada kalimat, dan selalu menyelesaikan paragraf.

Konten ini dikerjakan sepenuhnya oleh Jelita. Meski Jelita terkadang menerima produk dan layanan secara gratis dari produsen atau pihak pemasang iklan, namun produsen dan pihak lainnya tidak berperan dalam menentukan isi atau penentuan peringkat dalam konten Jelita. Silakan baca kebijakan editorial Jelita untuk lebih detail.
Pakar dalam konten ini hanya meninjau isi konten bagian artikel seperti tips, tutorial, cara, promo dan lainnya. Produk dan/atau layanan yang direkomendasikan bukanlah pilihan dari pakar.

3 Ciri-Ciri Jerawat Punggung - Terbaru 2024

Tanpa perlu berbasa-basi lagi, berikut adalah ciri-ciri jerawat punggung beserta penjelasan lengkapnya yang bisa Anda temukan hanya di section satu ini. Yuk, baca sekarang juga!

1
Munculnya Benjolan Berwarna Merah

Anda Bisa Lihat Gambar di Atas Kalau Bingung

Munculnya Benjolan Berwarna Merah

2
Timbul Sensasi Gatal pada Benjolan

Stop, Jangan Menggaruknya agar Tidak Makin Parah!

Timbul Sensasi Gatal pada Benjolan

3
Adanya Sensasi Panas Seperti Terbakar

Biasanya, Tanda Satu Ini Disertai dengan Rasa Gatal

Adanya Sensasi Panas Seperti Terbakar

Anda bisa percaya Jelita. Kami memberikan ulasan dan rekomendasi jujur berdasarkan pengetahuan mendalam dan pengalaman dunia nyata. Cari tahu lebih lanjut tentang cara Jelita meninjau dan merekomendasikan produk dan layanan.
Anda Bisa Lihat Gambar di Atas Kalau Bingung
© freepik.com
1
Anda Bisa Lihat Gambar di Atas Kalau Bingung

Munculnya Benjolan Berwarna Merah

Rekomendasi kami

Ciri-ciri jerawat punggung yang pertama adalah terdapat benjolan atau bintik-bintik kecil berwarna merah atau putih di beberapa bagian kulit punggung. Jerawat punggung mempunyai beberapa jenis ukuran, ada yang kecil, sedang, hingga besar.

Terkadang, di atas benjolan atau bintik jerawat punggung terdapat cairan berwarna putih atau nanah.  Selain punggung, ternyata jerawat juga bisa menyerang bagian tubuh yang lain.

Tempat atau letak predileksis acne vulgaris meliputi bahu, dada, leher, dan lengan bagian atas (Ni Kadek Riska KD, 2019:13). Bukan cuma tubuh saja yang bisa terkena jerawat karena wajah pun bisa terkontaminasi jerawat. Mulai dari, dagu, pipi, hidung, dahi atau jidat, dan bagian muka lainnya. 

Stop, Jangan Menggaruknya agar Tidak Makin Parah!
© freepik.com
2
Stop, Jangan Menggaruknya agar Tidak Makin Parah!

Timbul Sensasi Gatal pada Benjolan

Rekomendasi kami

Punggung Anda sering terasa gatal tapi setelah digaruk malah terasa perih? Wah, bahaya banget karena hal tersebut adalah salah satu ciri-ciri jerawat punggung. Alangkah baiknya jika Jelitagenk tidak menggaruknya sebab bisa bikin jerawat punggung jadi tambah parah dan menyebar. 

Selain itu, rasa gatal di punggung merupakan salah satu efek samping dan juga akibat jerawat punggung. Cobalah untuk menahan rasa gatal tersebut agar jerawat punggung tidak semakin menyebar.

Sebagai opsi tambahan, Jelitagenk bisa mengoleskan obat oles atau salep yang bisa menghilangkan rasa gatal akibat jerawat punggung, contohnya produk yang telah kami rekomendasikan.

Biasanya, Tanda Satu Ini Disertai dengan Rasa Gatal
© freepik.com
3
Biasanya, Tanda Satu Ini Disertai dengan Rasa Gatal

Adanya Sensasi Panas Seperti Terbakar

Rekomendasi kami

Ciri-ciri jerawat punggung yang terakhir adalah munculnya sensasi panas seperti terbakar di beberapa bagian punggung. Biasanya, tanda satu ini disertai dengan rasa gatal yang tidak ada habisnya. Anehnya lagi, kalau digaruk malah makin perih dan sakit.

Siapa sangka jika ciri-ciri tersebut merupakan salah satu pertanda munculnya jerawat punggung. Oleh karena itulah Jelitagenk tidak boleh menyepelekan ciri-ciri yang satu ini kalau tidak mau jerawat punggung bertambah parah dan menyebar ke bagian tubuh lainnya. 

Tanya Jawab Seputar Ciri-Ciri Jerawat Punggung

Yakin nih Jelitagenk gak penasaran dengan informasi tambahan seputar ciri-ciri jerawat punggung? Sayang banget lho, karena Anda bisa menemukan banyak sekali informasi menarik yang tidak tidak bisa Jelitagenk temukan di artikel lainnya. Ayo baca! 

Jerawat di punggung apakah bisa hilang?

Tentu saja bisa, dong. Hal tersebut bisa terjadi apabila Jelitagenk rutin menggunakan produk bodycare sekaligus menjaga kebersihan kulit badan. Dijamin deh, jerawat di punggung Anda akan sembuh dan hilang dengan cepat.

Apa obat untuk jerawat di punggung?

Untuk menghilangkan jerawat di punggung, Anda bisa pakai obat oles atau salep yang mengandung benzoil peroksida, isotretinoin, retinoid, asam salisilat, antibiotik, dan obat hormonal.

Sebagai informasi tambahan, jerawat punggung itu tidak sama dengan bisul, entah itu dari segi penyebab, bentuknya, dan juga lokasi yang terkonstaminasi. Biasanya, bisul tumbuh di belakang leher, ketiak, bokong, dan juga paha. 

Apakah sabun Dettol bisa menghilangkan jerawat di punggung?

Tentu bisa. Jelitagenk bisa gunakan sabun Dettol varian Anti Bacterial Invigorate yang merupakan salah satu sabun antibakterial terbaik dan ampuh dalam menghilangkan jerawat di punggung. 

Apakah bruntusan dan jerawat punggung itu sama?

Tentu saja berbeda. Jerawat di punggung artinya bintik atau benjolan kecil berwarna merah atau putih yang disebabkan oleh kotoran dan sel kulit mati yang menumpuk. Di tengah-tengah bintik atau benjolan biasanya terdapat nanah atau cairan berwarna putih. 

Sementara itu, bruntusan adalah permasalahan kulit yang ditandai dengan bintik-bintik kecil berwarna putih atau merah dan bentuknya hampir menyerupai butiran pasir. Bruntusan bisa terjadi karena pemakaian produk perawatan badan yang kurang cocok di kulit Anda.

Jerawat di punggung pertanda apa?

Jerawat punggung merupakan salah satu pertanda bahwa Jelitagenk kurang menjaga kebersihan badan. Untuk mengatasi permasalahan kulit satu ini, Jelitagenk harus rutin eksfoliasi badan, menerapkan pola hidup sehat, serta rajin mandi sebanyak 2 kali sehari. 

Anda juga bisa mengkonsumsi minuman yang terbuat dari bahan alami guna mencegah tumbuhnya bakteri penyebab jerawat punggung. Contohnya, air seduhan tapai, yogurt, air lemon, teh hijau, sari jeruk nipis, wedang kunyit, jus bayam, teh kombucha, air hangat, teh rosella, dan teh spearmint.

Kesimpulan: Ciri-Ciri Jerawat Punggung

Ternyata oh ternyata, jerawat punggung mempunyai ciri-ciri yang hampir sama dengan biang keringat. Nah, dengan membaca artikel ini, Jelitagenk sekalian tidak akan pernah keliru lagi ketika membedakan jerawat punggung dengan biang keringat.

Tidak hanya itu saja, Anda juga jadi tahu langkah penanganan yang tepat apabila menemukan tanda-tanda kemunculan jerawat punggung. Jadi, jangan sampai salah mengira jerawat punggung dengan yang lain dan segera atasi masalah ini seefektif mungkin!

Deskripsi setiap produk bersumber dari produsen/brand, situs marketplace, dan sebagainya. Harga yang tercantum di konten Jelita adalah harga terendah di marketplace, toko, atau situs resmi produk saat konten dibuat.
Apabila Anda membeli produk yang disebutkan di konten ini, Jelita mungkin akan menerima sebagian komisi dari hasil penjualan produk tersebut.

Komentar & Diskusi

Berikan ulasan mengenai konten ini, ulasan anda akan sangat berguna untuk kami dan pembaca lainnya, bantu pembaca lainnya mendapatkan banyak informasi

guest
0 Komentar
Terlama
Terbaru
Inline Feedbacks
Lihat Semua

Konten Serupa

Diliput oleh banyak media terpercaya di Indonesia

Detik.com Kompas.com Liputan6 Tribun Network Merdeka.com Tempo