Hide Menu

Kenali 7 Penyebab Kulit Bruntusan dan Gatal pada Kulit Wajah ataupun Badan, Lengkap!

Pastikan untuk Menyimak Artikel Ini sampai Habis guna Menemukan Penyebab Kulit Bruntusan dan Gatal pada Wajah ataupun Badan

Artikel Penyebab Kulit Bruntusan dan Gatal ini diposting diperbarui
Pembaca
Like
Penyebab Kulit Bruntusan dan Gatal 2024
© freepik.com

Apa Pengertian dari Kulit Bruntusan dan Gatal?

Apa Pengertian dari Kulit Bruntusan dan Gatal?
freepik.com

Kulit bruntusan dan rasa gatal atau sering disebut sebagai biang keringat adalah salah satu permasalahan kulit yang bisa menimpa siapa pun, entah itu bayi, anak-anak, dan orang dewasa. Biasanya, permasalahan kulit satu ini muncul di bagian tubuh tertentu, misalnya leher, punggung, jidat atau dahi, pipi, dagu, area sekitar bibir, hidung, dan bagian tubuh lainnya.

Tidak hanya itu saja, bruntusan atau biang keringat juga bisa bikin kulit wajah atau badan jadi terasa kasar sekaligus tidak rata. Gambar atau bentuk biang keringat hampir sama dengan ruam kemerahan atau bintik-bintik kecil berwarna merah.

Umumnya, bruntusan atau biang keringat hanya muncul pada 1 atau 2 titik saja. Namun, dalam beberapa kasus, bruntusan atau biang keringat juga bisa muncul secara berkelompok pada beberapa bagian tubuh tertentu. 

Meskipun permasalahan kulit satu ini tidak termasuk kondisi yang berbahaya, tapi tetap saja kemunculannya bisa mengganggu dan mempengaruhi penampilan seseorang. Terlebih lagi kalau biang keringat timbul di sekitar area kepala karena bisa menurunkan tingkat kepercayaan diri.

Lantas, apakah bruntusan gatal bisa dihilangkan atau disembuhkan? Tentu saja bisa. Sebelum mengetahui cara mengatasi bruntusan yang gatal, Jelitagenk dianjurkan untuk mengetahui penyebab kulit bruntusan dan gatal pada beberapa bagian tubuh tertentu terlebih dahulu.

Tanpa perlu menunggu lebih lama lagi, simak penuturan di bawah ini dengan saksama, yuk! Oh iya, jangan lewatkan satu informasi pun, ya!

I. Carlita
Writer
Content Writer

Suka menonton film bergenre action tapi sangat menyukai produk kecantikan apalagi fashion. Terutama lip product dan tas yang super lucu.

L. Ramadhani
Editor
Content Editor

Si penyuka kata yang tidak bisa menolak novel fiksi, bergantung pada kalimat, dan selalu menyelesaikan paragraf.

Konten ini dikerjakan sepenuhnya oleh Jelita. Meski Jelita terkadang menerima produk dan layanan secara gratis dari produsen atau pihak pemasang iklan, namun produsen dan pihak lainnya tidak berperan dalam menentukan isi atau penentuan peringkat dalam konten Jelita. Silakan baca kebijakan editorial Jelita untuk lebih detail.
Pakar dalam konten ini hanya meninjau isi konten bagian artikel seperti tips, tutorial, cara, promo dan lainnya. Produk dan/atau layanan yang direkomendasikan bukanlah pilihan dari pakar.

7 Penyebab Kulit Bruntusan dan Gatal - Terbaru 2024

Pasti Anda sudah tidak sabar untuk mengetahui penyebab kulit bruntusan dan gatal pada wajah atau badan, ya? Jika demikian, Anda bisa menyimak section di bawah ini dengan saksama. Go, go, go!

1
Adanya Serangan Serangga

Jika Masih Sakit, Segera Periksakan ke Dokter!

Adanya Serangan Serangga

2
Efek Samping Penggunaan Obat Tertentu

Jangan Terlalu Sering Mengonsumsi Obat

Efek Samping Penggunaan Obat Tertentu

3
Tidak Menjaga Kebersihan Badan dan Wajah

Cepat Hapus Kebiasaan Buruk yang Satu Ini!

Tidak Menjaga Kebersihan Badan dan Wajah

4
Tidak Cocok akan Salah Satu Produk

Penyebab Kulit Bruntusan tapi Tidak Gatal

Tidak Cocok akan Salah Satu Produk

5
Alergi dengan Makanan Tertentu

Hindari Makanan yang Bisa Membuat Anda Alergi!

Alergi dengan Makanan Tertentu

6
Berat Badan Berlebih atau Obesitas

Bagaimana Cara Mengatasi Obesitas?

Berat Badan Berlebih atau Obesitas

7
Adanya Perubahan Hormon

Kejadian Satu Ini Sering Menimpa Para Perempuan

Adanya Perubahan Hormon

Anda bisa percaya Jelita. Kami memberikan ulasan dan rekomendasi jujur berdasarkan pengetahuan mendalam dan pengalaman dunia nyata. Cari tahu lebih lanjut tentang cara Jelita meninjau dan merekomendasikan produk dan layanan.
Jika Masih Sakit, Segera Periksakan ke Dokter!
© freepik.com/brgfx
1
Jika Masih Sakit, Segera Periksakan ke Dokter!

Adanya Serangan Serangga

Penyebab kulit bruntusan dan gatal pada kulit wajah atau badan yang pertama adalah adanya serangan serangga, contohnya nyamuk, kutu kasur, tomcat, dan lain-lain. Pasalnya, ada beberapa jenis serangga yang bisa memunculkan bentol-bentol serta rasa gatal pada kulit apabila Anda terkena gigitannya. 

Kejadian satu ini sering terjadi saat malam hari karena di waktu itulah nyamuk, kutu kasur, tomcat, dan jenis serangga lainnya mulai beraksi. Biasanya, bentol-bentol dan rasa gatal yang disebabkan oleh serangga hanya terjadi di beberapa bagian tubuh atau wajah. Supaya kejadian ini tidak terulang kembali, Jelitagenk harus rajin menjaga kebersihan tempat tidur serta kamar agar terbebas dari serangga.

Jangan Terlalu Sering Mengonsumsi Obat
© freepik.com/macrovector
2
Jangan Terlalu Sering Mengonsumsi Obat

Efek Samping Penggunaan Obat Tertentu

Ternyata, ada beberapa jenis obat yang bisa memicu reaksi alergi pada kulit wajah atau badan seperti munculnya bruntusan dan rasa gatal secara tiba-tiba. Berikut beberapa jenis obat yang bisa menimbulkan reaksi alergi pada kulit wajah atau badan:

  • Obat antibiotik
  • Obat khusus kemoterapi
  • Obat anti kejang
  • Obat untuk penyakit autoimun
  • Nonsteroidal Anti-Inflammatory Drugs (NSAID)

Apabila Jelitagenk punya tipe kulit wajah atau badan yang sensitif, sebaiknya tidak mengkonsumsi jenis obat-obatan di atas. Kalau Anda sudah terlanjur mengkonsumsi salah satu jenis obat di atas, segera konsultasikan hal satu ini dengan ahli atau dokter kulit, ya!

Cepat Hapus Kebiasaan Buruk yang Satu Ini!
© freepik.com/lifeforstock
3
Cepat Hapus Kebiasaan Buruk yang Satu Ini!

Tidak Menjaga Kebersihan Badan dan Wajah

Rekomendasi kami

Anda tidak akan menyangka jika salah satu penyebab kulit wajah atau badan yang bruntusan dan gatal berasal dari kebiasan jelek diri Anda sendiri. Mulai dari tidak pernah pakai body wash saat mandi, malas double cleansing, jarang mandi, tidak pernah cuci muka, dan lain-lain.

Itulah mengapa kulit wajah atau badan Anda jadi beruntusan dan gatal. Hal tersebut dikarenakan keringat, kotoran, minyak berlebih, dan sel kulit mati pada wajah atau badan dibiarkan menumpuk terus-terusan.

Mulai sekarang, hapus kebiasaan buruk tersebut agar bruntusan dan rasa gatal di kulit wajah atau badan tidak semakin parah! Jelitagenk tidak perlu khawatir karena tim Jelita telah menyediakan rekomendasi sabun mandi, micellar water, serta facial wash yang Anda butuhkan. Ayo lebih rajin lagi! 

Penyebab Kulit Bruntusan tapi Tidak Gatal
© freepik.com
4
Penyebab Kulit Bruntusan tapi Tidak Gatal

Tidak Cocok akan Salah Satu Produk

Rekomendasi kami

Mungkin selama ini Anda tidak pernah sadar bahwa pemilihan sabun mandi atau skincare secara sembarangan dapat menimbulkan bruntusan dan rasa gatal pada wajah atau badan. Pasalnya, setiap orang mempunyai tipe kulit yang berbeda dan pastinya perlakuan tiap tipe juga bermacam-macam. 

Jikalau Jelitagenk punya kulit badan yang sensitif, ada baiknya untuk menghindari pemakaian sabun mandi yang mengandung sulfat, etil, pewangi, dan alkohol. Kandungan bahan aktif tersebut dipercaya bisa bikin kulit semakin kering dan memicu reaksi alergi lainnya.

Sementara itu, untuk Jelitagenk dengan tipe kulit wajah yang sensitif sebaiknya hindari produk skincare yang terbuat dari bahan aktif yang berbahaya untuk kulit. Mulai dari alkohol, sulfat, pewangi, pewarna, paraben, AHA, serta vitamin A dan C dengan kadar tinggi.

Kalau Jelitagenk lagi butuh produk skincare atau sabun mandi yang cocok untuk kulit sensitif, Anda bisa beli produk yang telah kami rekomendasikan. Produk di atas cukup gentle sehingga tidak akan memberi efek yang buruk pada tubuh Anda. 

Hindari Makanan yang Bisa Membuat Anda Alergi!
© freepik.com
5
Hindari Makanan yang Bisa Membuat Anda Alergi!

Alergi dengan Makanan Tertentu

Penyebab kulit wajah atau badan yang bruntusan dan gatal tidak melulu karena produk skincare atau bodycare, serangan serangga, serta penggunaan obat-obatan tertentu. Makanan juga bisa menyebabkan reaksi alergi. Mungkin sebagian orang tidak menyadari jika kejadian ini bisa memunculkan reaksi alergi.

Biasanya, reaksi alergi satu ini berupa pembengkakan serta bintik-bintik atau bentol-bentol merah pada bagian tubuh tertentu, entah itu bagian wajah, tangan, kaki, dan lain-lain. Untuk mencegah kejadian ini terulang kembali, Anda harus menghindari makanan yang bisa menimbulkan reaksi alergi serta efek samping berbahaya lainnya.  

Bagaimana Cara Mengatasi Obesitas?
© freepik.com
6
Bagaimana Cara Mengatasi Obesitas?

Berat Badan Berlebih atau Obesitas

Siapa sangka jika berat badan yang berlebih atau obesitas mampu memunculkan reaksi alergi satu ini, yaitu bruntusan dan disertai dengan rasa gatal pada bagian tubuh tertentu. Alasannya karena berat badan yang naik secara berlebihan bisa membuat hormon androgen lebih aktif.

Akibatnya kelenjar sebasea akan memproduksi minyak alami sehingga memicu tumbulnya bruntusan serta jerawat. Selain itu, berat badan berlebih atau obesitas bisa terjadi karena Anda tidak pernah olahraga dan makan sembarangan dengan porsi yang terlalu berlebihan (Khuzaimah, 2017:24).

Bukan cuma itu, berat badan berlebih atau obesitas juga bisa terjadi karena terlalu sering makan junk food dan tidak menerapkan pola makan sehat.  Jadi, bisa disimpulkan bahwa penyebab bruntusan dan rasa gatal pada bagian tubuh tertentu tidak selalu karena produk skincare atau bodycare.

Kalau Jelitagenk sekalian tidak ingin mengalami reaksi alergi satu ini, mulai sekarang Anda harus menjaga pola makan dengan mengkonsumsi makanan yang sehat, tinggi protein, dan juga seimbang. Jadi, usahakan sebaik mungkin kalau ingin bruntusan hilang. 

Kejadian Satu Ini Sering Menimpa Para Perempuan
© freepik.com
7
Kejadian Satu Ini Sering Menimpa Para Perempuan

Adanya Perubahan Hormon

Last but not least, penyebab bruntusan dan gatal-gatal pada bagian tubuh tertentu adalah Jelitagenk sedang mengalami perubahan hormon. Umumnya, kejadian satu ini sering kali menimpa para remaja perempuan yang sedang dalam masa pubertas, ibu hamil, dan wanita yang mengalami menopause. 

Untuk ibu hamil dan wanita menopause biasanya mengalami gatal-gatal pada bagian tertentu, contohnya lengan, paha, dan perut karena bintik-bintik kecil atau bruntusan. Menariknya lagi, bruntusan dan rasa gatal akan menghilang ketika ibu hamil telah melahirkan dan wanita menopause mengalami pasca menopause. 

Lain halnya dengan remaja perempuan yang sedang dalam masa pubertas, karena bruntusan dan rasa gatal yang mereka alami akan menghilang ketika masa menstruasi telah berakhir. Ini merupakan siklus bulanan, maka jangan kaget jika ada bruntusan. Karena jika masa haid sudah selesai, bruntusan akan segera hilang. 

Tanya Jawab Seputar Penyebab Kulit Bruntusan dan Gatal

Eits, masih ada satu section lagi yang harus Anda simak sampai akhir. Bagian satu ini berisi beberapa informasi terbaru seputar penyebab kulit bruntusan dan gatal. Masa sih Anda gak kepo dengan informasi tambahan tersebut? Jika iya, cus, simak penuturannya!

Bagaimana cara menghilangkan bruntusan yang gatal?

Temukan beberapa cara yang bisa Anda gunakan untuk menghilangkan bruntusan yang gatal pada wajah ataupun badan pada daftar berikut. 

  • Gunakan produk bodycare atau skincare yang gentle
  • Hindari makanan atau minuman yang bisa menyebabkan alergi
  • Rutin melakukan eksfoliasi kulit wajah ataupun badan
  • Rajin mengkonsumsi air putih setidaknya 8 gelas dalam sehari
  • Selalu pakai produk pelembab untuk wajah ataupun badan

Apa obat alami buat bruntusan?

Berikut ini adalah beberapa rekomendasi bahan alami yang bisa Jelitagenk olah menjadi salep guna mengobati bruntusan:

Lidah BuayaTeh HijauTea Tree Oil
MaduPutih TelurLemon

Berapa lama bruntusan akan hilang dengan sendirinya?

Hal tersebut tergantung pada jenis kulit dan seberapa parah bruntusan yang Anda alami. Biasanya, bruntusan akan mulai membaik dan sembuh dalam kurun waktu beberapa minggu sampai satu bulan. Apabila bruntusan pada wajah atau badan Anda tidak kunjung membaik, sebaiknya konsultasikan hal tersebut dengan dokter kulit. 

Kesimpulan: Penyebab Kulit Bruntusan dan Gatal

Setelah membaca artikel ini, Jelitagenk jadi tahu jawaban dari, kenapa wajah gatel dan bruntusan. Bukan cuma itu saja, Jelitagenk juga bisa mengetahui cara penanganan yang tepat apabila kulit wajah atau badan Anda mengalami bruntusan dan disertai rasa gatal yang intens. Tim Jelita berharap agar Jelitagenk sekalian lebih aware dan peduli lagi terhadap kesehatan serta kebersihan kulit wajah dan badan. Sampai jumpa di lain waktu!

Deskripsi setiap produk bersumber dari produsen/brand, situs marketplace, dan sebagainya. Harga yang tercantum di konten Jelita adalah harga terendah di marketplace, toko, atau situs resmi produk saat konten dibuat.
Apabila Anda membeli produk yang disebutkan di konten ini, Jelita mungkin akan menerima sebagian komisi dari hasil penjualan produk tersebut.

Komentar & Diskusi

Berikan ulasan mengenai konten ini, ulasan anda akan sangat berguna untuk kami dan pembaca lainnya, bantu pembaca lainnya mendapatkan banyak informasi

guest
0 Komentar
Terlama
Terbaru
Inline Feedbacks
Lihat Semua

Konten Serupa

Diliput oleh banyak media terpercaya di Indonesia

Detik.com Kompas.com Liputan6 Tribun Network Merdeka.com Tempo